Rabu, 31 Oktober 2012

FSPMI Jabar Beberkan Kronologis Kekerasan Terhadap Buruh

Di Komnas HAM FSPMI Jabar Beberkan Kronologis Kekerasan Terhadap Buruh

Selasa, 30 Oktober 2012 18:13
Buruh dari FSPMI Jabar saat mendatangi Komnas HAM ( Foto:Simon/seruu.com)
Jakarta, Seruu.com- Kekerasan terhadap buruh terus terjadi di berbagai wilayah Indonesia, karena menuntut hak-haknya kepada perusahaan. Hari Senin (29/10/2012) kemarin, aksi demo puluhan pekerja PT UPTE (United Tractor Patria Enginering), Kota Bekasi, Jawa Barat, dibubarkan paksa oleh massa yang mengatasnamakan dirinya "Masyarakat Bekasi Bergerak".
Hal ini disampaikan Juru Bicara LBH FSPMI Jawa Barat, Nyumarno, saat ditemui Seruu.com, dikantor Komnas HAM, Jln Latuharhari, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (30/10/2012).



Menurutnya, insiden tgl 29 Oktober, kemaren, telah mengakibatkan belasan orang terluka parah dan ringan.

"Bukan hanya dibubarkan, tetapi di Intimidasi, dipukul, dirampas peralatan aksi, dll. Insiden ini mencederai semangat berdemokrasi dinegeri ini. Oleh karenanya kami berharap Komnas HAM dapat menuntaskan kasus tersebut, " tandasnya.

Sebelumnya, Selasa Siang, puluhan Perwakilan LBH FSPMI Jawa Barat, dan Serikat Pekerja PT UPTE (United Tractor Patria Enginering), Kota Bekasi, Jawa Barat, mendatangi kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (KomnasHAM) Jln Latuharhari, Menteng, Jakarta Pusat.

Saat pertemuan, Ridha Wahyuni selaku Analisis pengaduan Komnas HAM berjanji akan mengusut peristiwa. tersebut.

Berikut Kronoogis kejadian kekerasan di kawasan jababeka tanggal 29 oktober 2012, yang diterima Seruu.com :

1. Pagi hari, senin (29/10) tepatnya pukul 08.30 Wib, buruh PT UPTE (United Tractir Patria Enginering) sedang berjaga ditenda perjuangan PT UPTE, kemudian datang sekelompok gerombolan massa berjumlah 10 orang, dengan menggunakan pakian bebas dan menggunakan pita mera dilengannya memberikan selebaran MBB ( masyarakat bekasi bergerak) dan memaksa buruh yang disana untuk membubarkan diri dari tenda perjuangan.

2. Kemudian PUK menjelaskan kepada kelompok massa yang datang tersebut dengan cara memberikan risalah perundingan antara PUK dengan manegement.

3. Pukul 09.00 WIB, kelompok massa tersebut datang kembalu dengan jumlah massa yang lebih banyak (±100) langsung merusak tenda-tenda dan alat-alat masak yang ada di tenda perjuangan serta menghancurkan atribut Serikat pekerja, berupa bendera organisasi SP FSPMI.

4. Setelah peristiwa tersebut semua anggota, gerombolan massa (pelaku kekerasan) pergi meningakan lokasi kejadian.

5. Sedangkan para buruh PT UPTE berpindah lokasi ke Saung buruh yang masih berlokasi dikawasan yang sama.

6. Pada siang harinya, pukul 14.30 dihari yang sama, juga terjadi tindakan kekerasan yang dilakukan massa yang sama di Saung Buruh (tenda aksi) bentuk kekerasan yang dilakukan antara lain, pengrusakan terhadap tenda Saung Buruh, pengrusakan kendaraan bermotor, perampasan helm, tas, HP, dan jaket FSPMI.

7. Selain melakukan pengrusakan, juga terjadi pemukulan yang dilakukan oleh anggota (gerombolan massa) tersebut terhadap beberapa buruh PT UPTE dengan mengunakan benda tumpul (pentungan,balok,kayu,dll)

8. Buruh yang menjadi korban kekerasan langsung dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi, dan dilakukan visum.

9. Buruh PT UPTE yang menjadi korban kekerasan antara lain, Mardiyono, Deden Mahpudin, Heru Sugiyono.

10. Pukul 15.00 WIB, juga terjadi kekerasan di depan PT Samsung, yang dilakukan oeh kelompok massa yang sama terhadap PT SIK. Ia dianiaya dengan benda tumpul, motor dirusak, dan perampasan jaket SP.

11. Buruh PT SIK yang menjadi korban bernama, Ervan Arifin dan Aji Musholeh

2 komentar:

  1. Right here is the perfect site for anyone who hopes
    to understand this topic. You know so much its almost tough to argue with you (not that
    I actually would want to…HaHa). You certainly put a fresh spin
    on a topic that's been written about for a long time. Great stuff, just great!

    Also visit my web page: visit

    BalasHapus
  2. Thanks for a marvelous posting! I actually enjoyed reading it,
    you happen to be a great author.I will be sure to bookmark your blog and definitely will come back sometime soon.
    I want to encourage that you continue your great job, have a nice holiday weekend!


    Feel free to surf to my website Zlewy Granitowe Sklep

    BalasHapus